9 keunggulan teknologi PGM-FI Honda

9 keunggulan teknologi PGM-FI Honda

Sejak diperkenalkan pada tahun 2005 hingga saat ini. Astra Honda Motor sebagai pelopor produk berteknologi injeksi ramah lingkungan, telah memberikan beragam pilihan kepada konsumennya melalui berbagai varian produk. Teknologi PGM-FI mengawali kehadirannya pada varian Supra X 125 Helm in PGM-FI dan Spacy Helm in PGM-FI.

Teknologi PGM-FI (Programmed Fuel Injection) dikendalikan secara elektronik untuk memasok bahan bakar dan oksigen secara tepat sesuai kebutuhan mesin di setiap keadaan.

Sistem injeksi ini mengandalkan peran berbagai komponen sensor yang mengirimkan sinyal informasi ke pusat kontrol mesin ECM (Engine Control Module), yang kemudian memberikan sinyal perintah ke komponen keluaran di dalam mesin untuk menghasilkan tenaga maksimal secara efisien dengan emisi yang ramah lingkungan.

Dengan teknologi injeksi ini, berbagai keunggulan pun akan didapat, di antaranya:

  • lebih ramah lingkungan,
  • mampu menekan emisi hingga 90 persen,
  • sesuai dengan standar regulasi EURO 3,
  • lebih irit penggunaan BBM sekitar 30 persen,
  • pembakaran yang lebih efisien hingga 17 persen,
  • akselerasi yang lebih responsif,
  • motor lebih bertenaga,
  • cocok dengan Premium di Indonesia,
  • mesin lebih mudah dihidupkan dalam segala kondisi suhu udara.

Pengaturan kinerja mesin yang telah terprogram pada setiap putaran mesin. Teknologi serupa yang juga diaplikasikan pada motor juara MotoGP, kini ada di sepeda motor kesayangan Anda, sehingga motor lebih bertenaga.

Dengan pengendalian komposisi optimal antara pasokan bahan bakar dan oksigen untuk menghasilkan pembakaran yang optimal. Teknologi injeksi ini cocok menggunakan Premium yang ada di SPBU di Indonesia.

Sistem kendali elektronik dalam PGM-FI didukung oleh MIL (Malfuction Indicator Lamp) untuk mengidentifikasi gangguan mesin melalui jumlah kedipan lampu sehingga membantu perawatan menjadi lebih mudah.

Beberapa produk sepeda motor Honda yang telah mengaplikasi teknologi PGM-FI antara lain, Honda CBR250R, Honda CB150R StreetFire, Honda PCX, Honda Supra X 125 PGM-FI Helm In, Honda Vario Techno 125 PGM-FI dan Honda Spacy Helm In AT.

(kpl/tr/abe)

© PT Topindo Atlas Asia 2024