Servis Plaza Toyota siap ‘jemput bola’

Servis Plaza Toyota siap ‘jemput bola’

Belum lama Plaza Toyota melengkapi fasilitas dan lini pelayanannya dengan membangun fasilitas Body Repair di kawasan Kranggan, Gunung Putri, Bogor ini. Selain punya fasilitas tersebut, Plaza Toyota juga punya layanan Toyota Easy Care (TEC), yang siap melakukan perawatan kendaraan pelanggan di rumah.

Menurut Rully Adam Mangapul, Marcom Manager Plaza Toyota, TEC adalah jenis pelayanan mobile bagi pelanggan. Hanya saja, layanan TEC mengerjakan perawatan dengan kategori ringan dan sedang di tempat pelanggan, seperti rumah, kantor, di jalan, area parkir dan sebagainya.

“Toyota Easy Care sangat membantu pelanggan yang memiliki kesibukan dan tidak sempat mengunjungi bengkel. Kualitas dan pengerjaannya sama dengan di bengkel Plaza Toyota, hanya saja kita yang jemput bola mendatangi customer,” ujar Rully.

Pengerjaan TEC meliputi pengecekan 1.000 km, servis berkala 10.000 km dan 20.000 km, ganti oli, tune up mesin, emergency, ganti baterai, dan pekerjaan lain dengan asumsi waktu di bawah 2 jam.

Spare parts untuk servis ringan dan sedang disiapkan di dalam 1 unit Easy Care, seperti oli, saringan udara, saringan oli, busi, tune-up kit dan sebagainya. Bagi pelanggan yang melakukan booking terlebih dahulu akan disiapkan spare parts yang disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan.

Rully mengatakan, untuk biaya servis dan suku cadang tetap sama dengan biaya di bengkel dan tidak dikenakan biaya tambahan untuk jarak kurang dari 7,5 km. “Tapi kalau lebih dari jarak tersebut akan kami kenakan biaya tambahan, konsumen cukup keluarkan biaya pengganti bahan bakar saja, tidak besar kok, atau istilahnya ganti ongkos bensin,” paparnya.

Untuk memudahkan pelayanan terhadap pelanggan maka di setiap unit dilengkapi nomor telpon mudah dihubungi. Dengan booking servis, maka akan menjamin ketepatan jam kunjungan dan persediaan onderdil sesuai untuk kebutuhan servis atau perbaikan.

Agar lebih memudahkan operasionalisasi, unit TEC dilengkapi PS-System yang berfungsi memudahkan pemantauan terhadap keberadaan unit Easy Care. Hal ini dimaksudkan untuk memudahkan pelayanan pada kunjungan pelanggan berikutnya, baik yang sudah dijadwalkan maupun yang bersifat darurat atau emergency.

(kpl/nzr/abe)

© PT Topindo Atlas Asia 2024