Helm Vespa paling banyak diboyong skuteris

Helm Vespa paling banyak diboyong skuteris

Di tengah gejolak nilai kurs antara rupiah terhadap mata uang asing lainnya, aksesori untuk Vespa diakui terpengaruh dalam hal harga. Persoalan ini disampaikan Scooter House Djakarta (SHD) yang berdiri di daerah Kemang, Jakarta Selatan.

Namun, pasar tetap subur walaupun dalam kondisi seperti itu. Andri yang didampingi oleh Nana, selaku pemilik gerai dan bengkel Vespa modern tersebut mengatakan bahwa produk-produk aksesorisnya tetap laris. Di antaranya adalah helm.

Helm buat para penggemar Vespa

"Aksesori, kebanyakan fly screen, helm. Orang banyak ngambil helm (impor). Back bar, sama net paling," beber Andri Gunawan, pemilik Scooter House Djakarta.

Harga jual helm di tokonya ini sendiri cukup lebar. Semuanya merupakan produk impor dari Eropa. "Harga helm dari Rp 350.000 sampai Rp 3,1 juta," ujarnya.

Sebagai rumah kedua bagi pengguna Vespa, Scooter House Djakarta kerap menghadirkan akseori juga bengkel perawatan bagi Vespa modern. Menurut salah satu pengelolanya, Andre, konsumen mereka cukup loyal walaupun diakui harga bergerak terus akibat pengaruh kurs mata uang asing.

(kpl/why/nzr/sdi)

© PT Topindo Atlas Asia 2024