Harga citycar baru KIA tak jauh dari Brio-Agya?
Harga citycar baru KIA tak jauh dari Brio-Agya?
Picanto 'Morning' yang akan diluncurkan PT Kia Mobil Indonesia sudah ditegaskan bukan merupakan mobil LCGC. Namun yang menarik, harganya hanya berselisih sedikit dengan mobil-mobil LCGC yang sudah dipasarkan, sebut saja Brio Satya, lalu Agya dan Ayla.
"Yang pasti harganya di bawah Picanto sekarang," ungkap Direktur Marketing PT KIA Mobil Indonesia Hartanto Sukmono.
Kia sendiri saat ini menawarkan All New Picanto SE dengan dua pilihan transmisi. Model bertransmisi manualnya dihargai Rp 136.500.000, sedangkan yang matic Rp 150.500.000.
Jika harganya sekitar Rp 110 juta-Rp 120 jutaan dan LCGC jadi dikenai pajak, maka ia tak ubahnya mendekati harga LCGC Brio Satya yang hadir dalam tiga varian, yakni E, S, dan A dengan varian terendah Brio Satya tipe A berharga Rp 106.000.000, Brio Satya S Manual dilabeli harga Rp 111.000.000, Brio Satya E Manual dibanderol Rp 117.000.000.
Ia pun bisa diperbandingkan dengan harga Agya yang di tipe menengahnya punya banderol Rp 110.250.000 (Agya E matic) atau Rp 116.250.000 (Agya G matic). Ini adalah harga-harga sebelum pajak naik untuk LCGC.
(kpl/why/sdi)