Brabus ungkap teknologi pengatur suara knalpot

Brabus ungkap teknologi pengatur suara knalpot

Brabus bersama Mercedes-Benz telah berhasil lahirkan model mesin AMG untuk kapasitas mesin kecil 4 silinder. Dan kini perusahaan tuning aftermarket ini ungkap penggunaan teknologi baru pada knalpot.

Pengembangan teknologi ini juga tentunya akan sanggup meningkatkan tenaga pada mobil. Penerapan teknologi Valve Controller pada sistem pembuangan dengan penambahan bypass pada New Mercedes-Benz A250.

Pada dasarnya exhaust bypass valve ini mampu memberikan pengaturan udara keluar lebih lancar atau tidak. Pernafasan mobil yang lebih lancar tentu akan menunjang performa mobil. Jika valve/katup ditutup maka suara menjadi lebih halus serta tenaga sedikit berkurang.

Jadi mode pemilihan ini bisa disesuaikan dengan keperluan dan kebutuhan sang pengemudi. Ingin sport performace bisa memilih membuka katup pada knalpot sehingga tenaga lebih besar dan suara lebih garang. Berikut video Penerapan teknologi Valve Controller dari Brabus di New Mercedes-Benz A250 :

(kpl/vin)

© PT Topindo Atlas Asia 2024