Wahana peduli safety riding di sekolah

Wahana peduli safety riding di sekolah

Kampanye No Sales Without Safety ternyata tak sekedar slogan saja. Kampanye safety riding yang ditanamkan oleh PT Wahana Makmur Sejati (WMS) selaku Main Dealer Honda Jakarta-Tangerang dibuktikan langsung. Seperti belum lama ini WMS memberikan Awarding ‘Senior High School Safety Riding Actifity Competition 2012’.

Kompetisi yang digelar sejak Juli 2012 lalu diikuti 10 sekolah SMA/SMK sederajat Jakarta dan Tengerang. Sebelumnya sekolah yang berpartisipasi harus mengikuti beberapa kriteria yang diberikan oleh Wahana, seperti tingkat keaktifan sekolah dalam kampanye safety riding, dan membuat fasilitas atau rambu-rambu keselamatan berkendara. Bagi pemenang disediakan subsidi sebesar Rp 3.000.000.

Wahana

Awarding Senior High School Safety Riding Activity Competition 2012 berlangsung di Training Center WMS Jatiuwung. Awarding tahun ini diberikan kepada SMK Strada dari Jakarta Pusat sebagai Juara 1, SMKN 3 Tangerang Selatan sebagai Juara 2 dan SMA Yuppentek 2 Tangerang sebagai Juara 3.

“Kami berharap kegiatan ini tidak saja bermanfaat bagi sekolah tapi bagi masyarakat secara keseluruhan,” kata Titi Pramudya selaku Corporate Affairs Director WMS dalam sambutannya.

Menurut Titi, melalui kegiatan ini siswa dirangsang untuk lebih bertanggung jawab dalam tertib berlalu lintas. “Salah satu contoh adalah yang dilakukan SMA Strada 2 Kemayoran yang membuat zebra cross di depan sekolahnya. zebra cross tersebut dapat digunakan tidak hanya oleh siswa tapi oleh pengguna jalan lainnya jelasnya kemudian,” papar Titi.

Sementara pada kesempatan sama juga dilakukan serah terima MoU Sosialisasi Safety Riding untuk PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) dan Masyarakat Umum antara WMS dengan Polres Metro Tangerang Kota.

(kpl/nzr/abe)

© PT Topindo Atlas Asia 2024