Rem Nggak Pakem? Bisa Jadi Salah Pilih Minyak Rem, Lho!
Rem Nggak Pakem? Bisa Jadi Salah Pilih Minyak Rem, Lho!
Rem mobil itu ibarat pengaman terakhir saat berkendara. Makanya, jangan anggap enteng urusan minyak rem!
Meski sering luput dari perhatian, perannya sangat penting dalam menjaga sistem pengereman tetap bekerja maksimal.
Nah, supaya nggak salah pilih, yuk kenali dulu jenis-jenis minyak rem dan karakteristik yang harus kamu perhatikan!
Fungsi Minyak Rem Mobil, Emangnya Sepenting Itu?
Jawabannya penting banget! Minyak rem berfungsi sebagai penghantar tekanan,
dari pedal rem ke bagian rem itu sendiri. Jadi saat kamu injak pedal, cairan ini yang bikin mobil kamu bisa berhenti dengan mulus.
Kalau kualitas minyaknya bagus, rem juga lebih responsif, gak gampang overheat, dan sistem pengereman bisa lebih awet.
Jenis-Jenis Minyak Rem Mobil
Minyak rem nggak cuma satu jenis, lho! Yuk kenali beberapa tipe paling umum:
🔹 DOT 3
Paling umum digunakan. Mengandung glycol ether dan punya titik didih sekitar 206°C.
Tapi karena menyerap air, minyak ini harus diganti tepat waktu supaya nggak bikin rem ngambek atau merusak komponen.
🔹 DOT 4
Titik didih lebih tinggi, sekitar 230°C. Cocok buat mobil yang sering dipakai ngebut atau sistem rem yang kerja keras.
🔹 DOT 5
Berbahan silikon dan tidak menyerap air. Titik didihnya bisa tembus 270°C.
Aman buat komponen karena nggak ngerusak cat dan nggak bikin karat.
Tapi, nggak bisa dicampur dengan DOT 3 atau DOT 4 ya!
🔹 DOT 5.1
Ini versi upgrade dari DOT 5. Punya keunggulan serupa tapi dengan formulasi yang lebih modern,
dan cocok buat sistem pengereman ABS.
Ciri-Ciri Minyak Rem yang Bagus
Biar rem tetap maksimal, pastikan minyak rem yang kamu pakai punya kualitas seperti ini:
✅ Titik didih tinggi & stabil
Biar rem nggak gampang ‘nggembos’ saat panas.
✅ Titik beku rendah
Supaya tetap cair meskipun di suhu ekstrem.
✅ Kompresibilitas rendah
Agar tekanan dari pedal langsung diteruskan ke rem tanpa delay.
✅ Melumasi dengan sempurna
Biar piston dan komponen lainnya nggak cepat aus.
✅ Anti oksidasi dan korosi
Supaya rem awet dan nggak gampang berkarat.
Jadi, Mana yang Cocok Buat Mobil Kamu?
Setiap mobil punya kebutuhan berbeda, jadi pastikan kamu pilih minyak rem yang sesuai rekomendasi pabrikan.
Kamu bisa cek di buku manual mobil, atau konsultasi dengan mekanik kepercayaan kamu.
Kalau kamu cari minyak rem yang bisa melumasi dengan optimal, menjaga rem tetap pakem,
dan memperpanjang usia komponen, cobain TOP 1 Brake Fluid DOT 3!
Cairan rem ini diformulasikan khusus dengan kemampuan pelumasan maksimal, tahan panas,
dan bantu mencegah korosi. Cocok buat kamu yang mau sistem pengereman tetap awet dan aman!
Jangan tunggu rem ngadat di tengah jalan.
Yuk, rutin ganti minyak rem dengan TOP 1 Brake Fluid DOT 3 dan rasakan bedanya!