Datsun masuk Indonesia tahun depan?

Datsun masuk Indonesia tahun depan?

Kehadiran Datsun di Indonesia boleh jadi bisa lebih cepat dari yang diperkirakan. Setelah sebelumnya ditargetkan pada 2014, media India, indiamart, menyebut bahwa pemasaran mungkin akan dimulai pada tahun fiskal 2013 - 2014.

"Sebagai langkah awal, dua produk akan diluncurkan di India, Indonesia, dan Rusia pada tahun fiskal 2013 - 2014. Satu model lain akan mengiringi sekitar tiga tahun setelah dua produk awal dipasarkan," ungkap pihak Datsun dikutip indiamart.

Hal ini mengimbangi pernyataan Corporate Vice President Nissan Motor Co Ltd, Vincent Cobee, yang menjelaskan bahwa Datsun akan dikembangkan dan di produksi di Indonesia sekitar 2,5 tahun lagu. "Kehadirannya di Indonesia sudah kurang dari 2,5 tahun lagi," ujarnya di Jakarta,

Sebelumnya, sebuah desain mobil sedan Datsun bocor di sejumlah media internasional. Sedan tersebut terlihat simpel dan memiliki gril sesuai dengan sketsa yang dipamerkan CEO Nissan Carlos Ghosn saat berkunjung ke Indonesia beberapa waktu lalu.

Dasarnya diambil dari Lada Granta, produk mobil Rusia di bawah naungan Avtovaz. Adapun 25 persen saham Avtovaz dimiliki oleh aliansi global Renault - Nissan, yang pada awal tahun ini akan meningkatkan saham mereka lebih dari 50 persen.

Dari gambar sketsa, mobil ini terlihat hadir dengan lampu belakang yang besar, plus empat pilar kanan dan kiri.

(kpl/nzr/bun)

© PT Topindo Atlas Asia 2024