'EcoBoost 1.0L', senjata New Ford Fiesta penghipnotis konsumen

'EcoBoost 1.0L', senjata New Ford Fiesta penghipnotis konsumen

All New Ford Fiesta EcoBoost 1.0 liter yang telah resmi hadir di Indonesia sejak beberapa hari lalu, diyakinkan PT Ford Motor Indonesia akan semakin menjadi idaman para konsumennya.

Terlebih lagi dengan dukungan mesin tiga silinder terkecil, EcoBoost 1.0 liter, yang sarat dengan teknologi dan mampu menghasilkan performa setara dengan mesin 1.6 liter konvensional, serta hemat bahan bakar dan ramah lingkungan.

Cara kerja dari mesin EcoBoost 1.0 liter adalah dengan menggabungkan direct fuel injection, turbocharging dan variable valve timing yang memperoleh penghematan bahan bakar hingga 20 persen dibandingkan mesin-mesin yang lebih besar tanpa kehilangan performa.

Mesin terkecil Ford yang telah dipatenkan ini menghasilkan mesin yang halus dengan tenaga dan torsi yang besar, memberikan tenaga 120 Hp dan torsi puncak sebesar 170 Nm.

Berbeda dengan mesin tiga silinder lainnya yang dikenal berisik dan kasar, mesin Ford EcoBoost 1.0 liter lebih senyap dan mulus, namun tetap menghasilkan tenaga serta performa yang lebih maksimal. Dengan 25 persen lebih sedikit parts yang bergerak, 1.0-liter EcoBoost menghasilkan penghematan bahan bakar yang lebih tinggi serta emisi yang lebih rendah.

Bahkan, Bagus Susanto, Managing Director Ford Indonesia meyakinkan bahwa pelanggan akan sangat terkesan dengan performa yang melampaui ukuran dari mesin kecil 1.0L EcoBoost. "Mereka akan kagum dengan kesenyapan mesin ini, bagaimana cepatnya akselerasi mobil, dan betapa sedikit bahan bakar yang dibutuhkannya," tambah Bagus.

(kpl/tr/fjr)

© PT Topindo Atlas Asia 2024