Ford EcoBoost 1.0L, si kecil dengan performa maksimal

Ford EcoBoost 1.0L, si kecil dengan performa maksimal

Ford Indonesia pada (21/3) lalu, dengan bangga telah mengumumkan peluncuran mesin Ford 1.0L EcoBoost yang ditanamkan pada new Ford Fiesta. New Fiesta EcoBoost ini akan melengkapi varian New Fiesta lainnya untuk pasar otomotif nasional di segmen mobil kecil.

Teknologi EcoBoost persembahan Ford ini menggabungkan direct fuel injection, turbocharging dan variable valve timing yang memungkinkan mesin yang diperkecil ini untuk memperoleh penghematan bahan bakar hingga 20 persen dibandingkan mesin-mesin yang lebih besar tanpa kehilangan performa.

Mesin 1.0L EcoBoost merupakan mesin tiga silinder yang terkecil di kelasnya. Namun, para insinyur Ford telah menyempurnakan mesin tiga silinder tersebut jadi halus dengan tenaga dan torsi yang besar. Dimana, EcoBoost 1.0 liter ini menghasilkan tenaga 120 PS dan torsi puncak sebesar 170 Nm.

Mesin yang senyap dan mulus dari EcoBoost 1.0 liter ini menghasilkan tenaga serta performa yang mampu menandingi mesin bensin 1.6-liter tradisional. Dengan 25 persen lebih sedikit parts yang bergerak, 1.0-liter EcoBoost menghasilkan penghematan bahan bakar yang lebih tinggi serta emisi yang lebih rendah.

Bagus Susanto sebagai managing director dari Ford Indonesia mengatakan bahwa kecilnya mesin dari New Ford Fiesta justru akan mampu memberi kepuasan kepada pelanggannya, karena tenaga yang dihasilkan dan performa akselerasi yang sangat baik serta efisiensi penggunaan bahan bakarnya.

Lebih lanjut Bagus menambahkan bahwa Ford Indonesia optimis dengan ditanamkannya mesin EcoBoost pada new Ford Fiesta, mobil kecil ini akan tetap populer sebagai pemimpin di segmennya dalam hal efisiensi bahan bakar, performa dan kepribadian, serta menjadikannya bahkan lebih baik lagi.

(kpl/tr/fjr)

© PT Topindo Atlas Asia 2024