Jatim punya komunitas Jeep Wrangler
Jatim punya komunitas Jeep Wrangler
Setelah sekian lama berkumpul dan bertukar informasi satu sama lain. Komunitas Jeep Wrangler Jawa Timur (JK Owner Jatim) akhirnya resmi dibentuk dan dikukuhkan.
"JK Owner Jawa Timur secara resmi baru dikukuhkan hari ini. Tetapi sebelumnya, mereka sering mengadakan gathering dan kegiatan. Mulai dari touring, fun off-road hingga bakti sosial," ujar Ahmad Arif, General Manager Plaza Garansindo Surabaya.
Plaza Garansindo Surabaya juga menaungi After Sales (Services dan Spare Part) untuk Chrysler, Jeep dan Dodge untuk Area Jawa Timur. “Dan kami selaku pihak APM akan mensupport kegiatan positif mereka” tuturnya
Beranggotakan awal 20 mobil dan lebih dari 40 orang simpatisan Jeep hadir dalam acara pengukuhan yang berlangsung sederhana. Pemotongan tumpeng oleh Yudy Tjahjo Poernomo-selaku ketua JK Owner Jawa Timur, Ahmad Arif - Sebagai Sekjen JK Owner Jawa Timur sekaligus General Manager Plaza Garansindo Surabaya.
Jeep Wrangler adalah sebuah ikon dalam dunia otomotif. Lebih dari 7-dasawarsa, mobil ini telah mampu mengikat banyak konsumen di dunia. Tidak hanya sebatas pengguna, namun menjelma sebagai fanatisme.
“Tak heran jika Jeep memiliki penggemar tersendiri, mengingat mobil ini telah ada lebih dari 70 tahun, dengan benang merah yang sama,” tandas Rieva Muchsin, Chief Maketing Officer, PT Garansindo Inter Global sebagai APM (Agen Pemegang Merk) Chrysler, Jeep dan Dodge.
“Nilai petualangan, kebebasan, performa dan ketangguhan, adalah ciri utama Jeep. Ciri itu pula yang menyatukan para pemiliknya untuk membuat komunitas. Dan hari ini, satu lagi komunitas Jeep lahir; JK Owner Jawa Timur,” tambah Rieva
JK merupakan kode body Jeep Wrangler yang diproduksi sejak 2007-sekarang. Hal ini lazim dilakukan oleh Jeep. Sebagai contoh, kode body CJ untuk Jeep yang diproduksi sejak tahun 1950-1980, lalu ada YJ (1987-1995) dan TJ (1997-2006).
(kpl/nzr/vin)