Kawasaki Estrella special lebih klasik dari yang standar

Kawasaki Estrella special lebih klasik dari yang standar

Rumor mengenai Kawasaki membuka pasar baru bagi motor klasik akhirnya terjawab dengan peluncuran Estrella. Dua model pun langsung diperlihatkan sebagai pilihan bagi konsumen yang siap dengan kocek Rp 60 jutaan.

Satu model adalah standar, sementara satu lagi adalah Special Edition berbanderol Rp 66,7 juta dan sudah termasuk pajak (on-the road). Model yang terakhir disebut ini dipasarkan untuk mereka yang ingin bentuk lebih unik dan lebih klasik dari tipe standarnya.

"Special edition beda di knalpot dan beberapa grafirnya, ada krom-kroman. Yang bikin dia unik dan klasik dari yang standar," ujar Dewi Septiani, Deputy Departement Head Marketing and Sales Division Kawasaki Motor Indonesia.

Perbedaan edisi spesial dengan yang standar hanya pada tampilan. Namun mesinnya tetap sama dan sudah modern, yakni bersistem injeksi dengan silinder berkapasitas 249 cc SOHC 2 katup. Mesin 4-tak 1 silinder ini bertenaga 17,7 Hp pada putaran mesin 7.500 rpm, sementara torsinya 18 Nm pada 5.500 rpm.

Model spesial akan terlihat lebih klasik dengan tampilan warna Mettalic Spark Black.

(kpl/why/fjr)

© PT Topindo Atlas Asia 2024