Perkuat brand positoning, Daihatsu gelar pesta buat 'sahabat'

Perkuat brand positoning, Daihatsu gelar pesta buat 'sahabat'

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) kembali menggelar malam apresiasi Pesta Sahabat Daihatsu 2013 baru-baru ini di Jakarta.

Pesta Sahabat Daihatsu diselenggarakan untuk memberikan apresiasi kepada Sahabat Daihatsu di Indonesia. Hal ini selaras dengan tagline Daihatsu Sahabatku sebagai brand positioning yang ingin menjadikan Daihatsu sebagai sahabat bagi masyarakat Indonesia.

Berbagai aktifitas Marketing & Brand Social Responsibility digelar pada paruh kedua 2013 untuk menguatkan sosialisasi Daihatsu Sahabatku ke seluruh relasi dan sahabat Daihatsu di Indonesia.

Pada malam Pesta Sahabat Daihatsu ini, hadir lebih dari 431 peserta terpilih dari seluruh Indonesia mewakili berbagai kompetisi, seperti guru dan Kepala Dinas Pendidikan (50 peserta), Konservasi Penyu dan Klub (86 peserta), Perwakilan Posyandu (63 peserta), Sales force eco driving (24 peserta), blogger (26 peserta), serta finalis Daihatsu Everywhere (40 peserta), serta berbagai lomba yang dilaksanakan saat IIMS 2013 lalu.

Atas kepercayaan dan interaksi positif masyarakat Indonesia selama ini, Daihatsu memberikan penghargaan kepada para pemenang berbagai lomba dan kompetisi sepanjang kurun waktu 2013.

"Kami berharap melalui rangkaian kegiatan Pesta Sahabat Daihatsu 2013 ini mampu membuat Daihatsu menjadi sahabat yang semakin dicintai seluruh masyarakat Indonesia. Untuk itu kami mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan jurnalis yang telah memberikan dukungan kepada Daihatsu selama ini," ujar Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor.

(kpl/nzr/sno)

© PT Topindo Atlas Asia 2024