Suzuki akan suguhkan Thunder Facelift

Suzuki akan suguhkan Thunder Facelift

Disinggung mengenai hadirnya motor 150 cc, Suzuki Indonesia pun menjawab belum akan hadirkan model baru dari Suzuki Thunder di segmen motor sport kecil 125 cc. Namun bukan tidak mungkin dalam waktu dekat mereka akan menelurkan Thunder dengan penyegaran di sektor perwajahan.

"Thunder (baru) belum ada rencana. Tapi dalam waktu ke depan mungkin facelift. Ganti striping. Ganti warna," ujar Kazumasa Watanabe, Managing Director – Marketing 2W Suzuki Indomobil Sales di sela-sela acara Megacamp Suzuki di Bandung, Minggu (10/2).

Dengan demikian, mesinnya pun dipastikan tidak mengalami perubahan atau masih menggunakan mesin yang sama, "Mesinnya tetap," tambah Kazumasa Watanabe.

Suzuki Thunder terakhir hadir dengan tangki lebih besar di kapasitas 15 liter. Dengan corak kilat, Thunder hadir dengan tiga pilihan warna, yakni Jadeite Blue Red Black Pearl Black Pearl.

Mesinnya yang berkapasitas silinder 125 cc bersistem gerak 4-langkah SOHC hanya dengan satu silinder. Daya maksimum dari mesinnya mencapai 11,28 hp pada putaran mesin 9.000 rpm dengan torsi maksimum 9.4 Nm pada 7.500 rpm. Suzuki New Thunder 125 sendiri dipasarkan pada harga Rp 15.540.000.

(kpl/nzr/vin)

© PT Topindo Atlas Asia 2024