Cobain 8 Kuliner Super Hits Malam Jakarta

Cobain 8 Kuliner Super Hits Malam Jakarta

1. Jalan Pecenongan

Kawasan Jalan Pecenongan dapat dikatakan merupakan sebuah surga bagi para pemburu kuliner di kawasan Jakarta. Dan bagi Sahabat yang ingin menghabiskan waktu dengan wisata kuliner malam Jakarta, kawasan ini akan sangat cocok untuk Sahabat.

Sepanjang jalan di kawasan ini, Anda akan dapat menemukan berbagai macam menu yang menggugah selera. Mulai pukul 5 sore hingga dini hari, Sahabat tidak perlu khawatir untuk mencari menu menarik di kawasan ini.

Mulai dari menu chinese, seafood, dan juga cita rasa lainnya. Jangan lupa mengajak semua teman untuk kuliner malam di wisata kuliner pecenongan yang pasti malam hari Sahabat tidak akan kesepian.

 

Baca Juga : Travelling Ke Luar Negeri, Begini Cara Membuat Paspor Online

 

2. Kemang Food Festival

Kemudian, rekomendasi kuliner selanjutnya akan berlokasi di daerah Kemang, yaitu Kemang Food Festival. Lokasinya ada di Jalan Kemang Raya No. 19 Mampang Prapatan Jakarta Selatan.

Dikemas dengan menu food court, tempat ini akan sangat memanjakan mata sekaligus perut dan lidah Sahabat dengan cita rasa makanannya yang sangat beragam sekaligus dengan tempatnya yang dapat terbilang cukup aestetik.

Sahabat bisa berfoto-foto dengan hasil yang pastinya kece, juga menikmati berbagai macam kuliner, mulai dari makanan berat hingga cemilan yang pastinya jangan diragukan lagi dari rasa dan juga harga. Memang Kemang Food Festival juaranya jadi destinasi saat Sahabat ingin menjelajah kuliner malam Jakarta.

 

3. Cafe Siang Malam 18 Palmerah

Kuliner malam Jakarta belum lengkap jika Sahabat belum ke Cafe Siang Malam 18 Palmerah. Dengan menu yang tergolong ringan, tempat ini bisa menjadi tempat nongkrong di malam hari hingga dini hari yang sangat cocok untuk Anda coba bersama dengan teman-teman semua untuk menghabiskan malam di Jakarta

 

Baca Juga : serba-serbi  Dari Dieng Culture Festival 

 

4. Food Fighters

Lokasi tempat makan yang satu ini adalah di belakang Blok M Square yang juga dekat dengan hotel Fave. Di tempat makan ini, Anda akan mendapatkan suasana yang sangat anak muda sekali, tidak heran jika mayoritas anak muda yang meramaikan tempat makan ini. Tempat ini juga cocok sebagai destinasi kuliner malam Jakarta.

Tempatnya yang unik cocok buat Sahabat nongkrong di malam hari dan mengabadikannya. Rasa makanan dan harga yang pas dikantong anak muda cocok dijadikan tujuan kuliner malam Jakarta.

 

5. Seafood Ayu

Jika Anda ingin menikmati cita rasa seafood di malam hari, maka Seafood Ayu akan menjadi pilihan yang cocok untuk Anda melakukan wisata kuliner malam Jakarta. Berbentuk warung tenda, tempat makan ini menawarkan menu-menu seafood seperti kepiting, udang, cumi-cumi tentunya dengan harga yang terjangkau, akan tetapi dengan cita rasa yang diatas rata-rata.

Oleh karena mempunyai cita rasa yang khas dan pastinya sedap membuat setiap malamnya tempat ini selalu ramai pengunjung. Pastikan Sahabat datang cepat ya supaya kebagian tempat dan semua menu yang Sahabat inginkan. Selamat berburu kuliner malam Jakarta.

 

Baca Juga : Mau Touring Motor? Persiapkan Beberapa Hal Ini

 

6. Warteg Warmo

Walaupun ini hanya merupakan warteg, akan tetapi tempat makan yang satu ini tidak bisa Anda lewatkan begitu saja saat melakukan kuliner malam Jakarta. Warteg Warmo berada di kawasan Jakarta Selatan.

Dimana warteg ini menawarkan berbagai macam menu standar warteg dengan rasa yang diatas rata-rata. Warteg yang satu ini buka selama 24 jam, warteg ini akan selalu ramai dikunjungi oleh pengunjung.

Selain karena menu nya yang beragam, harganya yang terjangkau, dan karena rasa dari masakannya yang terbilang enak. Kuliner malam Jakarta juga akan sangat cocok untuk dilakukan di tempat ini karena buka 24 jam, saat Sahabat kelaparan dini hari pun Warteg Warmo siap memanjakan perut Sahabat.

7. OTW Food Street

OTW street food juga bisa menjadi salah satu tempat untuk kuliner malam Jakarta yang menyenangkan. Berada di kawasan Kelapa Gading Jakarta, tempat ini menawarkan vibe yang anak muda sekali dengan berbagai macam food court mini yang bisa dengan bebas Anda pilih. 

Menu-menu yang terkenal dari OTW foodstreet diantaranya adalah OTW Rice, OTW Noodles & Bread, Duren Bar, Martabak OTW, dan sebagainya. Sangat cocok digunakan sebagai tempat nongkrong bagi anak muda dan kuliner malam Jakarta. Harga yang ditawarkan di tempat ini juga terbilang beragam mulai dari murah hingga mahal.

 

Baca Juga : Tips Mengemudi Mobil Ketika Berada Di Tanjakan Macet Bagi Pemula

 

8.Balai Pustaka

Dan rekomendasi kuliner malam Jakarta yang terakhir adalah tempat makan Balai Pustaka. Tempat makan ini berada di daerah Jakarta Timur, tepatnya adalah di daerah Rawan Mangun.

Di kawasan Balai Pustaka ini, Sahabat bisa menemukan sederet pedagang kaki lima ataupun restoran yang menawarkan berbagai macam menu makanan menggugah selera. Rentang harga yang ditawarkan ditempat ini juga terbilang beragam, mulai dari makanan dengan harga yang murah hingga mahal. Akan tetapi untuk soal rasa, tidak perlu khawatir karena dijamin enak semua.

© PT Topindo Atlas Asia 2024