Pesanan Kawasaki Ninja RR Mono sudah sekitar 400 motor

Pesanan Kawasaki Ninja RR Mono sudah sekitar 400 motor

Ninja RR Mono dihadirkan untuk menggantikan Ninja RR yang bermesin 2-tak. RR Mono sendiri hanya diproduksi 800 unit pada tahap awal ini. Dari jumlah itu, pihak PT Kawasaki Motor Indonesia mengaku bahwa setengahnya sudah dipesan. Angka ini berlaku untuk seluruh Indonesia.

"Kita kapasitas produksinya 800 unit. Sekarang indennya sudah sangat banyak. Seluruh Indonesia, indennya sekitar 50 persen dari itu," beber Dewi Septiani, Deputy Departement Head Marketing and Sales Division Kawasaki Motor Indonesia.

Indonesia dipilih sebagai yang pertama menjual Ninja RR Mono, pengganti RR 150 2-tak. Angka penjualan yang bagus dan menonjol di antara negara-negara lain yang menaungi Kawasaki menjadi alasan utama atas keputusan ini.

PT Kawasaki Motor Indonesia sendiri berencana memasarkan 1.000-1.500 Ninja RR Mono di Indonesia.

Soal sosoknya, walau bermesin 250 cc, postur Ninja RR Mono tidak sebesar Ninja 250. Bentuknya pun lebih ke sport mengingat posisi duduk yang membuat badan rider akan lebih merunduk.

Empat pilihan warna disajikan, yakni warna hijau, merah, dan putih. Ada juga warna kuning sebagai warna baru. Ninja baru ini pun tersedia dengan pilihan rem ABS, dengan pilihan warna merah dan putih.

(kpl/nzr/fjr)

© PT Topindo Atlas Asia 2024