Pesona si 'Banteng' hijau, FAB Spidron Aventador!
Pesona si 'Banteng' hijau, FAB Spidron Aventador!
Hiruk pikuk ramainya pagelaran otomotif tingkat dunia, yakni Geneva Motor Show 2014, yang masih akan berlangsung hingga tanggal 16 Maret besok sepertinya tak akan berkurang setiap harinya. Antusiasme para pecinta otomotif dunia nampaknya masih akan terus menggebu berkat tunggangan-tunggangan super keren yang muncul satu-persatu di ajang tersebut.
Salah satu mobil berpenampilan menarik yang paling mempesona adalah sebuah FAB Spidron Aventador. Namun jangan salah, ia bukanlah Aventador biasa melainkan hasil modifikasi dari tim FAB Design yang telah memberikan beberapa upgrade ekstrim ke tubuh supercar asal Italia ini.
Spidron Aventador karya FAB Design memiliki tubuh yang sedikit lebih panjang dari Aventador standar berkat rombakan baru di bagian depan. Ia juga dipasangi air intakes anyar yang lebih besar serta ventilasi beraura baru yang diposisikan di depan roda.
'Banteng' yang nampak manis dengan balutan warna hijau menyala ini juga mengadaptasikan side skirts dan rear spoiler baru. Sementara kaki-kakinya juga terlihat apik kala dihiasi oleh velg 5-jari baru dengan finishing warna abu-abu dan highlight hijau.
Bagian buritan belakang pun tak lepas dari perhatian tim FAB Design. Mereka membuat tampilan belakang Spidron Aventador terkesan lebih 'berani' dengan beberapa tempelan baru, seperti trim ekstra di sekitar air intakes serta rear bumper dan diffuser yang juga dibuat berbeda dan tak kalah keren dari yang lainnya.
(kpl/sno)